Tentang Kami  |  Kamus SABDA Mobile
Daftar Isi -- tuan
POS
KELUARGA KATA
KBBI
THESAURUS
KAMUS SEASITE
KAMUS INDONESIA
KAMUS GLOBAL
Link, Gadget dan Share
Copy kode di bawah ini ke dalam situs anda:
Link
Gadget
Share
 Facebook
 Twitter
Tambahkan ke browser anda

tuan

KATA TERKAIT :

 : 
Kata Benda, Kata Kerja
 : 
tuan,  tuan-tuan,  bertuan,  bertuankan,  menuani,  menuankan,  pertuanan,  mempertuan,  mempertuankan,  ketuan-tuanan 

tuan [KAMUS BESAR BAHASA INDONESIA]

tu·an n 1 orang tempat mengabdi, sbg lawan kata hamba, abdi, budak: anjing itu sangat setia kpd -- nya; 2 orang yg memberi pekerjaan; majikan; kepala (perusahaan dsb); pemilik atau yg empunya (toko dsb): hari ini -- saya tidak ada di kantor; 3 orang laki-laki (yg patut dihormati): ada seorang -- datang kemari; sepeda -- , sepeda untuk orang laki-laki; 4 sebutan kpd orang laki-laki bangsa asing atau sebutan kpd orang laki-laki yg patut dihormati: -- haji; -- sayid; 5 sebutan bagi wanita bangsawan (putri raja dsb): -- putri; 6 a persona orang kedua laki-laki (engkau atau -mu yg takzim): -- hendak ke mana? inilah sepeda --; b persona orang kedua perempuan (engkau atau -mu yg takzim): tidak sampai hati Kakanda melepaskan -- berjalan seorang diri;
-- besar 1 kepala perusahaan (perkebunan, pabrik, dsb); 2 cak orang yg berpangkat tinggi; 3 gubernur jenderal; -- hamba tuan (pengganti persona, lebih takzim dp tuan); -- kebun penguasa kebun; -- tamu tuan rumah; -- tanah 1 pemilik tanah pribadi yg sangat luas; 2 orang yg memiliki tanah, penginapan, pondokan, atau rumah sewaan; -- toko yg empunya toko;
tu·an-tu·an n 1 banyak orang laki-laki; banyak tuan: ~ dan nyonya-nyonya dipersilakan duduk; 2 bangsawan; ningrat: anak ~ , anak raja-raja; kaum ningrat;
ber·tu·an v 1 ada tuannya; ada pemiliknya: tanah yg tidak ~ dianggap tanah pemerintah; barang-barang tidak ~ di pelabuhan itu disita untuk negara; 2 menyebut (memanggil) tuan; bertuankan;
ber·tu·an·kan v 1 menghamba (mengabdi) kpd; menganggap sbg tuan kpd: hamba tak mau ~ anak raja yg lalim itu; 2 menyebut (memanggil) tuan (kpd): tiada aku sudi ~ orang yg lalim itu;
me·nu·ani v menjadi tuan pada; menguasai; memiliki;
me·nu·an·kan v menjadikan tuan; menyebut tuan kpd orang yg diajak berbicara;
per·tu·an·an n 1 kedudukan (golongan) orang bangsawan; kaum ningrat; 2 kekuasaan memerintah; pemerintahan (atas suatu negara, bangsa); 3 kedaulatan; hak pertuanan;
mem·per·tu·an v 1 menguasai; memiliki; menjadi bertuan; 2 memandang sbg tuan; menjadikan yg dipertuan; menyebut tuan (bagi raja atau sultan sbg orang yg dimuliakan dan mempunyai kekuasaan): bangsa yg dipertuan, bangsa yg dianggap lebih mulia dp bangsa lain; hak yg dipertuan, hak menguasai suatu daerah atau suatu negara; berdaulat atas suatu daerah (suatu negeri); menguasai; memiliki; menjadi bertuan;
mem·per·tu·an·kan v mempertuan;
ke·tu·an-tu·an·an v bersikap spt seorang tuan: ia yg ~ makin lama makin dijauhi teman-temannya

tuan [THESAURUS]

tuan 1) n bendoro, majikan, junjungan, juragan; empunya, pemilik;
2) pron Anda, kamu, sampean, saudara;
ant 1) pembantu

pertuanan n aristokrat, kaum bangsawan, kaum ningrat;

mempertuan v memerintah, memiliki, menguasai

tuan [KAMUS SEASITE]

tuan : : : Sebutan untuk laki-laki yang dianggap berderajat tinggi/terhormat.
Definisi Singkatrespectful term of address or title for a man.
Definisi Inggris*respectful term of address or title for a man. *--RUMAH: host or hostess.
Contoh Diharapkan TUAN BESAR akan mengampuni kesalahanmu. => Hopefully the BOSS will forgive your mistake.
Dengarkan kata

tuan [KAMUS INDONESIA]

tuan your

tuan [KAMUS GLOBAL]

home kb. 1 rumah. 2 tempat diam. 3 kampung halaman. 4 panti asuhan. -homing pigeon merpati pos.

host kb. 1 tuan rumah. 2 (wafer)hosti, roti suci. 3 rombongan besar. a whole h. of ants sekumpulan besar semut.

hostess kb. 1 nyonya rumah. 2 Rest.: kepala pelayan. airlines h. pramugari. nightclub h. pramuria.

landlord kb. 1 tuan tanah. 2 lelaki pemilik penginapan, pondokan atau rumah sewaan.

master kb. 1 tuan rumah. 2 nakhoda (of a ship). 3 pemilik. 4 jagoan (at a skill, sport). 5 pelukis ulung (seperti Rembrandt). 6 tuan, ndoro (anak laki-laki yang belum dewasa), orang yang mempunyai kekuasaan. -kkt. menguasai (a subject, o's temper).

mistress kb. 1 nyonya rumah. 2 kekasih, gundik. 3 nyonya. the dog's m. nyonya pemilik anjing.

sir kb. (j. sirs, gentlemen) tuan. -kkt. bertuan. Don't s. me ! Jangan sebut/panggil saya "Tuan"/"Bapak"

Lihat definisi kata "tuan" dalam Studi Kamus Alkitab
copyright © 2012 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA) | Laporan Masalah/Saran