Tentang Kami  |  Kamus SABDA Mobile
Daftar Isi -- permandian
POS
KELUARGA KATA
KBBI
THESAURUS
KAMUS SEASITE
KAMUS INDONESIA
KAMUS GLOBAL
Link, Gadget dan Share
Copy kode di bawah ini ke dalam situs anda:
Link
Gadget
Share
 Facebook
 Twitter
Tambahkan ke browser anda

permandian (root: mandi)

 : 
Kata Benda, Kata Sifat, Kata Kerja
 : 
mandi,  bermandi,  bermandikan,  memandikan,  permandian,  mempermandikan,  pemandian 

permandian [KAMUS BESAR BAHASA INDONESIA]

1man·di v 1 membersihkan tubuh dng air dan sabun (dng cara menyiramkan, merendamkan diri dl air, dsb): hari libur banyak orang -- di laut; 2 ki bermandi; 3 ki dipenuhi oleh (cahaya, uang, dsb): kota yg -- cahaya;
-- dl cupak, pb serba tanggung (tidak cukup); -- sedirus, pb mendapat pujian yg belum pd tempatnya; bak -- di air kiambang, pelak lepas gatal pun datang, pb sesuatu yg diperoleh itu sekalipun berguna juga, tetapi kemudian men datangkan yg lebih menyiksa; orang -- bersiselam, awak -- bertimba, pb orang mendapat keuntungan besar berlimpah-limpah, awak mendapat keuntungan kecil saja; mati-mati -- biar basah, pb jangan kepalang tanggung;
-- angin kena angin banyak-banyak; -- bakal memandikan mayat ketika baru saja meninggal; -- balai memandikan (seseorang, sesuatu) untuk mengusir roh jahat; -- basuh lantai upacara mandi empat puluh hari sesudah bersalin (beranak); -- berhias upacara mandi bagi pengantin perempuan (sebelum dinikahkan); -- besar mandi janabat; -- bunting upacara mandi ketika mengandung tujuh bulan; mandi tian; -- damai mandi bagi mempelai sesudah selesai nikah dan sudah berdamai-damai; -- darah 1 berlumuran darah; 2 pertumpahan darah (dl perkelahian dsb); -- dus mandi dng air yg diguyurkan, disemprotkan dr atas melalui pipa penyemprot; -- embun membiarkan diri terkena embun; -- gubah memandikan mayat ketika baru saja meninggal; mandi bakal; -- hadas mandi janabat; -- haid mandi sesudah selesai mendapat haid; -- hail mandi haid; -- janabat mandi untuk bersuci diri (sehabis bersetubuh atau keluar mani); -- junub mandi janabat; -- kerbau ki mandi dng tidak membersihkan badan; -- kubat mandi gubah; -- kungkum mandi berendam dl air (berdiri atau duduk); -- lenggang perut mandi bunting; -- luas mandi janabat; -- manda berbagai upacara mandi; -- mayat menyucikan mayat (dng air); -- nifas upacara mandi empat puluh hari sesudah bersalin (beranak); -- ombak tersiram oleh ombak; -- sampat upacara memandikan pengantin pd hari ketika sesudah menikah; -- sauna mandi uap; -- simburan upacara mandi antara mempelai laki-laki dan perempuan (di Palembang); -- sudah memandikan mayat yg penghabisan kali (ketika akan dikafani); -- tian mandi bunting; -- uap mandi dng menguapi seluruh badan agar peredaran darah menjadi lancar (untuk kesehatan); mandi sauna; -- wajib mandi untuk bersuci dr hadas besar (junub, keluar mani, nifas, dsb); -- wiladah mandi nifas;
ber·man·di v ki 1 banyak memperoleh: benar-benar pd waktu itu para tengkulak - uang; 2 bersimbah; bersiram (dng): ia bekerja sama sampai - keringat; 3 berlumuran: - darah; ber·man·di·kan v penuh dng; dipenuhi dng; bertaburkan: cat yg - pelangi warna-warni; kota yg - cahaya dr bermacam-macam lampu hias warna-warni;
me·man·di·kan v 1 membersihkan tubuh (orang, hewan, dsb) dng cara menyiramkan atau memasukkannya dl air: - kerbau di sungai; 2 menyucikan (tt mayat): Pak Lebai itu juga biasa - mayat; 3 memasukkan ke dl air (atau barang cair); mencelupkan: - pedang wasiat untuk menghilangkan karatnya; sambil - keris itu mulutnya membaca mantera;
per·man·di·an n 1 tempat mandi; 2 Kris upacara mempermandikan (membaptis);
mem·per·man·di·kan v Kris menyiramkan dng air suci; menjadikan seseorang sah masuk Kristen; membaptis;
pe·man·di·an n 1 kolam renang; 2 tepian (tempat mandi umum di sungai); 3 proses, cara, perbuatan mandi

2man·di Jw a mujarab; manjur

permandian [THESAURUS]

mandi v bermandikan, bersimbah, bersiram;

-- besar mandi hadas, mandi janabat, mandi junub, mandi luas;

-- darah perkelahian, peperangan, pertumpahan darah;

-- keringat memeras keringat, bersusah payah, bersusah-susah, berpenat lelah;

-- wiladah mandi bunting, mandi lenggang perut, mandi tian;

memandikan v membasuh, membersihkan, menyucikan;

pemandian n kolam renang;

bermandi v bersiram, bergelimang, berlimpah, berlumuran, bersimbah, meremang;

bermandikan v bergelimang, berlebihan, berlimpah, bertaburkan;

permandian n baptis;

mempermandikan v membaptis, menyeranikan

mandi a ampuh, asian, cespleng (cak), efektif, makbul, mangkus, manjur, mempan, mujarab, mustajab, sakti, tokcer (cak)

permandian [KAMUS SEASITE]

mandi : : : Membersihkan seluruh badan dengan air; berenang.
Definisi Singkatbathe; go swimming. BER-: to bathe. Also ME--KAN, PE-, PE--AN, PER--AN.
Definisi Inggris1 bathe. 2 to go swimming. BER-: to bathe. *ME--KAN: to bathe s.o. or s.t. PE-: a bather. *PE--AN, PER--AN: a bathing place.
Contoh Tunggu sebentar. Ibu sedang MEMANDIKAN adik. => Wait a moment. Mother is BATHING younger sister.
Kalau hari Minggu tempat PEMANDIAN ini ramai sekali. => On Sunday, this BATHING place is very busy.
Dengarkan kata
Lihat gambar

permandian [KAMUS INDONESIA]

mandi (phrase) have a bath

permandian [KAMUS GLOBAL]

bath kb. 1 mandi. 2 kamar mandi.

bathe kkt. 1 memandikan. 2 mandi, bermandikan. -bathing kb. mandi, senang.

shower kb. 1 hujan (sebentar). 2 dus, pancuran. 3 pesta. 4 pancaran (of sparks). -kkt. 1 menghujani, menaburi, menebari (gifts). 2 menaburkan, menjatuhkan (leaflets) (on diatas). 3 menghujani (blows). -kki. 1 mandi. 2 hujan.

swim kb. renang. -kkt. (swam, swum) 1 merenangi (a river). 2 berenang. -swimming kb. berenang.

Lihat definisi kata "permandian" dalam Studi Kamus Alkitab
copyright © 2012 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA) | Laporan Masalah/Saran