1em·pap v, meng·em·pap v menindih atau menekan dng barang berat; memukul dsb dng barang yg lebar dan pipih (spt telapak tangan): ~ ikan dng daun dayung;
meng·em·pap·kan v 1 menjatuhkan atau menimpakan barang berat kpd sesuatu: ia ~ peti itu ke tanah; 2 memukulkan dsb barang yg lebar dan pipih: ~ telapak tangannya;
ter·em·pap v terjatuh dng perut dan dada ke tanah; jatuh terempas (tengkurap): dia ~ dr punggung kuda itu
2em·pap Mk v banting; lempar; empas;
ber·em·pap v berjudi dng melemparkan uang ke atas;
pergi ~ , pulang eban, pb pulang pokok (tidak beruntung dan tidak merugi);
meng·em·pap·kan v mengempaskan: ~ badan;
ter·em·pap v jatuh terempas (tengkurap)