di·a·be·tes /diabétes/ n Dok penyakit yg ditandai dng sekresi dan ekskresi urine dl jumlah yg banyak, terutama diabetes melitus; penyakit kencing manis; penyakit gula;
-- insipidus penyakit yg disebabkan kekurangan hormon antidimetrik akibat gangguan pd kelenjar pituitari yg ditandai dng pembentukan urine yg berlebihan; Dok gangguan dng gejala kencing yg berlebihan, haus terus-menerus yg disebabkan oleh kerusakan kelenjar hipofisis; -- melitus Dok gangguan metabolisme karbohidrat krn kelenjar pankreas tidak mampu menyekresi insulin yg cukup dng gejala adanya gula dl urine, turunnya bobot badan, selalu haus dan lapar, dan banyak kencing; keadaan kekurangan insulin dng akibat glukosa tidak dapat diolah oleh badan sehingga kadar glukosa dl darah meninggi dan dikeluarkan dl urine
diabetes kb. penyakit gula, penyakit kencing manis.
diabetic kb. penderita penyakit kencing manis. -ks. yang berhubungan dengan penyakit kencing manis.